Kesehatan SeksualMen's HealthPenyakit Dalam
0

Satu dari Empat Pria Mengalaminya, Hernia Sering Berujung Operasi

Hernia dialami oleh lebih dari 20 juta penduduk dunia setiap tahunnya. Sekitar dua juta penduduk di dunia menjalani operasi akibat hernia inguinal setiap tahunnya sebagai hernia dengan persentase tertinggi. Hernia dipahami sebagai sebuah kelainan dalam rongga perut yang memungkinkan organ dalam menekan keluar rongga perut karena otot perut yang lemah.

Apa penyebabnya?

Satya Medica, DenpasarThe American Medical Association menyebutkan peluang insiden pembedahan pada pasien laki-laki akibat hernia mencapai 1: 4.

Penyebab hernia dari dalam tubuh manusia yaitu usia (lansia), jenis kelamin (laki-laki), keturunan dan kelainan anatomi tubuh. Ditinjau dari faktor luar, merokok, penyakit komorbid maupun Riwayat pembedahan perut menjadi pencetusnya.

Kondisi lain yang meningkatkan peluang hernia yaitu posisi mengangkat benda berat tanpa posisi yang stabil dari otot perut, diare maupun konstipasi serta batuk dan bersin yang berlangsung lama.

Apa saja tanda dan gejalanya?

Pada beberapa kasus, hernia tidak menunjukkan gejala. Beberapa gejala yang sering muncul dan dapat diamati meliputi pembengkakan yang tampak jelas di bawah kulit daerah perut bawah atau pangkal paha, teraba benjolan yang lembut.

Rasa tidak nyaman area perut dan pangkal paha sering disertai dengan sensasi berat dan terbakar pada area menonjol, serta nyeri dan bengkak area testis.

Bagaimana mengatasinya?

Terapi pada hernia dibedakan menjadi pembedahan maupun tanpa pembedahan. Kondisi hernia yang tidak membutuhkan pembedahan yaitu hernia ukuran kecil dan tidak tampak menonjol. Namun, pemantauan tetap perlu dilakukan terutama terkait ukurannya.

Penderita membutuhkan balutan, korset atau ikatan untuk memberikan tekanan sementara agar tekanan area perut menjadi berkurang. Pembedahan dibutuhkan ketika area sekitar benjolan terasa nyeri, bengkak, berbentuk tegas atau lembut, tidak menghilang meskipun diberi tekanan ke dalam rongga perut.

Mengatasi hernia dengan operasi merupakan salah satu metode yang aman. Operasi hernia dilakukan berdasarkan tipe kondisi klinis pasien. Prosedur ini biasanya menggunakan teknik laparoskopi atau herniorafi (pembedahan terbuka) melalui insisi pada permukaan dinding abdomen.

 

Hernia masih menjadi salah satu kondisi dominan yang membutuhkan tindakan operasi pada laki-laki. Hindari mengangkat benda berat tanpa pengaman perut terutama bagi yang telah memiliki faktor risiko sebagaimana tersebut di atas. Segera hubungi layanan kesehatan terdekat bila mengalami gejala.

___

Referensi:

  • Repair: Technical Details, Pitfalls and Current Results. In Hernia Surgery and Recent Developments. InTech. https://doi.org/10.5772/intechopen.76942
  • Beadles, C. A., Meagher, A. D., & Charles, A. G. (2015). Trends in emergent hernia repair in the United States. JAMA Surgery, 150(3), 194–200. https://doi.org/10.1001/jamasurg.2014.1242
  • DerSarkissian, C. (2019). Understanding Hernia – the Basics. Retrieved August 20, 2020, from Web MD Medical Reference website: https://www.webmd.com/digestive-disorders/understanding-hernia-basics
  • Felson, S. (2019). What are the risks of hernia surgery? Retrieved August 20, 2020, from WebMD website: https://www.webmd.com/digestive-disorders/qa/what-are-the-risks-of-hernia-surgery
  • Hope, W. W., Cobb, W. S., & Adrales, G. L. (2017). Textbook of Hernia. Switzerland: Springer.
  • LeMone, P., Burke, K., Dwyer, T., Levett-Jones, T., Moxham, L., & Reid-Searl Kerry. (2014). Medical-Surgical Nursing. Australia: Pearson.
  • Radford, M., Smith, A., & Kisiel, M. (2016). Oxford Handbook of Surgical Nursing. United States of America: Oxford University Press.
  • The Herniasurge Group. (2018). International guidelines for groin hernia management. Hernia, 22. https://doi.org/10.1007/s10029-017-1673-0
  • United Kingdom National Health Service. (2019). Hernia. Retrieved August 21, 2020, from nhs.uk website: https://www.nhs.uk/conditions/hernia/
  • Wedro, B. (2019). Hernia Symptoms, Signs, Types, Treatment, and Surgery . Retrieved August 21, 2020, from MedicineNet website: https://www.medicinenet.com/hernia_overview/article.htm

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *